Siasat
Mendongkrak Efektivitas Marketing
Dalam dunia online
marketing dan advertising, ada
yang dinamakan dengan organic reach
dan paid reach. Untuk menjangkau
lebih banyak reach atau jangkauan,
sebagai seorang pebisnis sangat disarankan untuk menggunakan paid reach yakni dengan beriklan. Kenapa
tidak dengan paid promote? Alasannya
1, karena dengan beriklan dengan media tersebut, entah itu facebook atau google,
maka kita akan mendapat data. Data ini dapat kita gunakan sebagai tolok ukur
kebehasilan iklan tersebut. Dengan data juga kita bisa membuat keputusan untuk
iklan selanjutnya. Namun sayangnya, tak semua iklan berjalan dengan baik. Iklan
tersebut justru mirip api yang melahap uang kita. Tapi bagaimna jika iklan
tersebut disisipi dengan beberapa trik ini? Mari kita coba.
Jargon apa yang sangat identik dengan penjualan properti?
Kalau saya, “Besok Harga Naik”. Siasat marketing jenis ini masuk dalam kategori
scaresity yang membuat calon pembeli
berfikir dua kali bila mereka tak mengambil penawaran Anda sekarang juga.
Siasat ini memang sangat cocok untuk produk atau penawaran yang sifatnya
terbatas tentu dengan kualitas. Produk yang tak memiliki kualitas atau value yang kuat tak akan cukup membuat
orang takut untuk tidak memilikinya. Selain itu, teknik ini dapat Anda gunakan
pada saat launching produk. Tertarik
dengan siasat yang pertama? Sembari Anda menimbang-nimbang, kita lanjut yang
ke-2.
Dunia marketing dan periklanan sudah tidak asing lagi
dengan teknik voucher rombongan. Teknik ini sangat cocok digunakan untuk Anda
yang memiliki bisnis offline seperti rumah makan atau kafe. Dengan siasat ini,
Anda seakan memaksa konsumen untuk datang beramai-ramai karena dengan demikian
mereka akan mendapat potongan harga atau penawaran khusus lainnya. Masih
ingatkah Anda tentang kesan yang diciptakan dari ‘keramaian’? Betul, yakni tentang
asumsi bahwa ramai terkesan dengan kualitas atau enak untuk konteks rumah
makan. Nah, ketika sedang ramai-ramainya, Anda bisa mendokumentasikan momen
tersebut untuk kemudian dijadikan bahan posting di akun sosial media atau blog Anda. Dengan demikian, efeknya akan
terasa lebih ‘abadi’. Anda bisa bercerita kapan saja tentang keramaian yang ada
di bisnis Anda.
Siasat yang terakhir di tulisan ini adalah dengan membuat
produk berseri. Teknik ini akan berjalan dengan sangat baik bila produk Anda
memiliki versi atau edisi atau produk yang sifatnya bersambung dengan produk
baru yang akan datang. Kuncinya ada pada menciptakan rasa penasaran pada benak
konsumen terhadap produk Anda. Seperti itu jugalah teknik Marvel mempromosikan
film-film mereka. Di akhir setiap film, Marvel selalu menampilkan after credit yang berhubungan dengan
film yang akan rilis selanjutnya sekalipun film tersebut berbeda judul, berbeda
tokoh, dan berbeda cerita. Teknik marketing ini sukses membuat setia penonton
film Marvel. Luar biasa bukan?